Martin and the Humming Signal!
July 5, 2025
Category: forensic
Challenge Overview
Description: Martin tinggal sendirian di ujung gang, rumahnya penuh barang-barang aneh—dari jam dinding yang berputar mundur sampai radio tua yang selalu menyala, bahkan saat mati lampu.
Suatu malam, terdengar suara berdesis dari radionya. Martin bilang itu “pesan penting” yang dikirimkan entah dari siapa... entah dari mana.
Sebelum menghilang, Martin meninggalkan satu file rekaman yang katanya: “Dengerin baik-baik... mereka cuma bisa bicara lewat cara ini.” Download Sekarang rekaman itu ada padamu.
Solution
Diberikan sebuah file .wav yang berisi melodi-melodi aneh. Tapi, langsung ketahuan bahwa audio tersebut adalah gambar yang di-encode menggunakan sistem SSTV (Slow Scan Television) karena suaranya khas. Saya menggunakan aplikasi Robot36 untuk decode audio aneh ini. Ternyata tipe SSTV-nya Martin 1.

Setelah menunggu proses yang cukup berisik (untung ga dimarahin tetangga min), akhirnya saya mendapatkan sebuah gambar QR dari audio tersebut. Scan menggunakan Google Lens, kita akan mendapatkan string base64, tinggal di-decode. Dapet dah flag-nya.

Flag:
FITUKSW{they_sing_in_static_and_dream_in_noise}